![logoblog](https://3.bp.blogspot.com/-h2g5wrjCTDw/Wz3E6ocavYI/AAAAAAAABH8/nOqtyDL2VnEF_HmhZyjlu59zWRS8t7ZNwCLcBGAs/s1600/blogger.png)
ABI Gelar Buka Puasa Bersama
■ Oleh: Muhammad - 03 June 2018(Dari Kanan) Sekjen Abi Ahmad Syafii, S.H. Ketua Umum Abi Rudy Silfa, S.H. Wakil Ketua umum AR. Mangi S.H, dan Ketua Bantuan Hukum Advokasi & HAM HANDY ,S.H.)
Para Advokat yang tergabung dalam ABI (Advokat Bangsa Indonesia) Menyelenggarakan buka puasa bersama dan Penyerahan SK kepada masing-masing pengurus di RM Padang Simpang Raya Daan Mogot.
Dalam acara tersebut dihadiri juga oleh Dewan Kehormatan ABI Bapak. Dr.Firman Wijaya, S.H.M.H.
Mempunyai motto: BERANI & PERDULI.
Berani dalam menegakkan hukum dan keadilan serta berani dalam membela kebenaran. Perduli pada masyarakat apalagi yg yang tidak mampu dan perduli kepada sesama anggota ABI.
Menurut Ketua Umum ABI Rudy Silfa mengatakan bahwa ABI merupakan wadah Para Advokat untuk membela kebenaran dan Keadilan sehingga masyarakat akan mendpatkan keadilan dan kepastian Bukum
Di sela-sela buka puasa bersama tersebut Bantuan Hukum Advokasi dan HAM Handy,S.H. mengatakan dalam membantu masyarakat indonesia di bidang Hukum menggunakan Asas Hukum Equality Before The Law asas Persamaan dihadapan Hukum.
Handy, S.H juga menyatakan semoga kedepannya menjadi Organisasi Advokat yang Besar dan dapat membantu seluruh masyarakat Indonesia dari Sabang sampai Merauke.